Modifikasi Honda Blade 2010 (Gowa) | Road Race
Sebagai pendatang baru di kancah balap nasional, belum banyak tim balap andalkan pacuan Honda. Terutama, Honda Blade. Termasuk bagi Jamal Suparno Daeng Lira yang seting bebek 110cc Honda ini untuk dipakai berlaga oleh M. Agus Salim di OMR Honda Makassar, beberapa waktu lalu.
“Ini pertama kali bagi saya membuat motor balap Honda. Sebelumnya sudah coba beberapa merek,” ungkap pria yang akrab disapa Daeng Lira ini.
Tetapi, meski baru pertama mengolah Honda Blade, hasilnya sudah memuaskan. Pembalapnya yang tergabung di tim Bintang Lima Lira Motor Racing Team, berhasil naik podium di kelas MP4 atau bebek 110cc tune-up pemula.Karena ini yang pertama, Daeng Lira pun enggak ingin terlalu ekstrem mengubah setingan. Maksudnya, dia ingin terapkan seting bertahap. Bahkan, kompresi tidak dibuat terlalu tinggi. Ya! Keseluruhan ubahan, hanya membuat perbandingan kompresi jadi 12 : 1. Maka itu, cukup pakai Pertamax Plus.
Untuk membuat kompresi yang tidak tergolong tinggi ini, beberapa ubahan dilakukan. Yaitu, pakai piston FIM Piston diameter 51,25mm. Tinggi dome di part penggebuk kompresi ruang bakar itu hanya dibuat 1,5mm.
Lalu, kem standar Blade dibubut untuk atur ulang durasi buka-tutup klep. “Durasi dibuat jadi 269ยบ. Sayangnya buku catatan saya terselip tak tahu di mana, jadi lupa buka-tutup secara rincinya,” jelas tunner 32 tahun itu. Wah, kalau gitu harus cari lagi tuh. Atau, dial ulang.
Lanjut! Lewat durasi dan tinggi dome yang diterapkan, kepala silinder dipapas sekitar 0,8mm. Oh ya, menurut Daeng Lira, klep juga tetap andalkan standar. “Nanti, kalau hasilnya kurang memuaskan, baru dinaikan lagi,” timpal sobat ramah tinggal di Gowa, Sulawesi Selatan.
Menemani ubahan di engine, pengabut bahan bakar juga sudah mengaplikasi karburator Mikuni Sudco 24mm. Karena menurutnya, karbu ini mampu menambah akselerasi di putaran atas. Pilot dan main jet diseting ulang. Pilot pakai 25, main-jet andalkan 140. Sementara untuk otak pengapian dirasaa cukup mengandalkan CDI BRT 24 step.
Oh ya! Untuk mengakhiri ubahan di mesin, saluran buang Kawahara Racing diandalkan. Tapi, knalpot ini memang diperuntukan buat Blade ya, bukan buat matik. He..he..he...
DATA MODIFIKASI
Ban depan : FDR 90/80-17
Ban belakang: FDR 90/80-17
Gas Spontan: Daytona
Sok belakang: Daytona
Final gear : 13/39 mata
Referensi: motorplus.otomotifnet.com
Artikel Terkait:
Top 1 Oli Sintetik Mobil-Motor Indonesia
Viar Motor Indonesia
Spesifikasi Viar VX1
Rahasia Base Oil Sintetik Top 1 Sejernih Air
Celah Ring Piston
Penghargaan Terhadap Top 1 Oli Sintetik Mobil-Motor Indonesia
- Spesifikasi Honda Spacy
- Harga Servis Motor
- Spesifikasi Honda Scoopy
- Mercedes-Benz Mobil Mewah Terbaik Indonesia
- Scoopy Sumbang 13 Persen Penjualan Skubek Honda di 2011
- Honda PCX Masuk 10 Besar Skutik Terlaris di Itali
- Penyedia Part Suzuki Thunder 250
- Penjualan Sepeda Motor Honda di Dunia Tembus 18 Juta Unit
- Ragam Paket Bore-Up Honda CS-1
- Bikin Puli Skutik Lebih Licin & Lancar
- Mobil Keluarga Ideal Terbaik Indonesia
- Sekir Klep Pakai Odol
Silahkan Masukan Nama dan Email anda untuk mendapatkan link download Ebook Spektakuler di atas secara